Sabtu, 02 November 2013

Khusus orang yang sering menghambur*kan uang demi tampil mewah alias modis


Tips Berpakaian Modis dan Simple

 

Setiap pagi kita pasti “menyisihkan” 10 – 20 menit untuk memilih pakaian, aksesoris, make-up dan sepatu yang ingin kita pakai. Seberapa sering telat ke kampus atau kantor karena gonta-ganti baju?
“Simplicity is the ultimate sophistication.” ~ Leonardo da Vinci (1452-1519)
Yang mesti di garis bawahi adalah untuk tampil modis tidak perlu menguras waktu dan isi rekening. Status pelajar/mahasiswa atau pun ibu rumah tangga bukan berarti ngga bisa tampil lebih modis dari orang kantoran ataupun sebaliknya. Mau beli barang seharga Rp.50.000,- di ITC ataupun Rp.5.000.000,- di butik, tampil modis bukan masalah duit lho!
Satu lagi, tampil modis tidak bergantung pada ukuran badan. Coba baca buku karangan Meg Cabot “Size 12 is not Fat” sebagai referensi :)
Dari pengalaman sehari-hari, ceramah dari Mama dan hasil jalan-jalan di dunia maya; saya merangkum tips berpakaian simple tapi tetap modis.
  • Ketahui ukuran dan bentuk tubuh Anda. Ini penting karena bentuk tubuh segitiga tidak akan cocok memakai dress A-line bukan? Berikut ini ilustrasi bentuk tubuh dari blog blackstuddedlove
  • Ketahui warna dan model yang cocok untuk kulit dan bentuk tubuh Anda.
  • Bongkar lemari pakaian Anda dan sedekahkan pakaian yang masih layak namun tidak cocok untuk kita ataupun membuat kita tidak nyaman.
  • Pastikan Anda memiliki barang yang tidak musiman, seperti celana jeans dari Levi’s, blouse putih ataupun sepatu keds/flat shoes. Barang-barang seperti ini bisa di-recycle dengan menambahkan aksesoris yang lagi “in”.
  • Jika Anda ingin membeli baju yang lagi musiman, beli lah ketika sedang musim. Jangan sampai Anda membeli ketika musim akan berganti hanya karena harganya lebih murah :)
Dari tips-tips berpakaian di atas, satu hal yang paling penting yaitu tampil modis itu adalah tampil percaya diri dengan apa adanya kita dan apa yang kita pakai

0 komentar:

Posting Komentar